Pengertian E-Commerce atau definisi e-commerce
adalah kegiatan komersial dengan penyebaran, pembelian, penjualan,
pemasaran barang dan jasa melalui sistem elektronik seperti internet
atau televisi, www, atau jaringan komputer lainnya. E-commerce dapat
melibatkan transfer dana elektronik, pertukaran data elektronik, sistem
manajemen inventori otomatis, dan sistem pengumpulan data otomatis.
Kegiatan e-commerce ini sebagai aplikasi dan penerapan dari e-bisnis
(e-business) yang berkaitan dengan transaksi komersial, seperti:
transfer dana secara elektronik, SCM (supply chain management),
e-pemasaran (e-marketing), atau pemasaran online (online marketing),
pemrosesan transaksi online (online transaction processing), pertukaran
data elektronik (electronic data interchange /EDI), dll.
E-commerce merupakan bagian dari e-business, di mana cakupan
e-business lebih luas, tidak hanya sekedar perniagaan tetapi mencakup
juga pengkolaborasian mitra bisnis, pelayanan nasabah, dll.
Selain teknologi jaringan www, e-commerce juga memerlukan teknologi
basisdata atau pangkalan data (databases), e-surat atau surat elektronik
(e-mail), dan bentuk teknologi non komputer yang lain seperti halnya
sistem pengiriman barang, dan alat pembayaran untuk e-commerce ini.
Disini saya akan menganalisis salah satu website yang melakukan kegiatan E-Commerce. Website tersebut adalah www.meilyngiftshop.com
Meilyn Gift Shop merupakan salah satu contoh kegiatan komersial E-Commerce, karena di dalamnya terdapat display barang yang dijual, bagaimana cara melakukan pembelian barang, shopping cart untuk melakukan transaksi pembelian, cara melakukan transaksi pembayaran dan informasi jasa pengiriman yang akan digunakan untuk mengirim pesanan barang.
Menurut saya Meilyn Gift Shop bisa dikatakan sebagai salah satu website E-Commerce yang bagus karena display barang yang ditampilkan untuk dijual dibuat semenarik mungkin untuk menarik perhatian para customer ataupun calon customernya. Kualitas barang yang dijual pun bagus, tidak akan mengecewakan customer karena barang yang dijual kondisinya sama seperti yang ada di display barang. Mengenai transaksi pembayaran, Meilyn Gift Shop menggunakan 2 Bank besar. Jasa pengiriman barang yang dipakai pun merupakan jasa pengiriman yang dapat dipercaya.
Kesimpulannya, Meilyn Gift Shop merupakan salah satu kegiatan E-Commerce yang lengkap karena semua kriteria yang ada untuk kegiatan E-Commerce ada di dalamnya.
0 komentar:
Posting Komentar